Bhabinkamtibmas Jatikramat Tingkatkan Keamanan Malam Hari dengan Patroli dan Himbauan Kamtibmas

Kota Bekasi, 2 Februari 2025

– Aipda Setyo Wardoyo, SE, Bhabinkamtibmas Kelurahan Jatikramat, melaksanakan giat monitoring situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pada Minggu malam, 2 Februari 2025. Patroli yang dimulai pukul 22.22 WIB tersebut difokuskan di sepanjang Jalan Raya Jatikramat, RT 007/009, Kelurahan Jatikramat, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi.

Dalam kegiatannya, Aipda Setyo Wardoyo menyambangi SPBU VIVO dan berdialog dengan petugas jaga malam, Sdr. Dedi. Pada kesempatan tersebut, beliau memberikan himbauan kamtibmas dan menekankan pentingnya sinergi antara warga dan aparat kepolisian.

Bhabinkamtibmas juga menghimbau agar warga segera melaporkan setiap kejadian atau potensi gangguan keamanan kepada dirinya melalui nomor telepon yang telah disediakan. Hal ini dilakukan untuk mempercepat respons dan tindakan kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kelurahan Jatikramat .”Keamanan dan ketertiban di Kelurahan Jatikramat adalah prioritas kami. Giat patroli dan himbauan kamtibmas ini merupakan upaya kami untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi seluruh warga. Kerjasama dan komunikasi yang baik antara warga dengan Bhabinkamtibmas sangat penting. Saya menghimbau kepada seluruh warga Jatikramat untuk tidak ragu menghubungi saya apabila menemukan potensi gangguan keamanan atau membutuhkan bantuan kepolisian. Dengan bersinergi, kita dapat menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi kita semua.” Ujarnya. [Sas/Humas Polres Metro Bekasi Kota]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *